Duta Literasi Poltekkes Kemenkes Jakarta II 2023

  • August 31, 2023 - 23:00
  • Jakarta

Literasi kesehatan dianggap penting untuk dikuasai masyarakat. Literasi kesehatan mendorong kita memiliki kemampuan untuk memilah dan menentukan mana informasi kesehatan yang seharusnya diterima dan dijadikan pedoman dalam berperilaku sehari-hari. Entah disadari atau tidak, literasi dan dunia kesehatan memiliki hubungan yang sangat erat. Bagaimana keduanya bisa saling mempengaruhi?.

Definisi sederhana mengenai literasi kesehatan adalah segala pengetahuan yang berhubungan dengan bidang kesehatan, khususnya yang berkaitan dengan pola hidup sehat. Literasi kesehatan sebagai kemampuan seseorang untuk memperoleh, memproses, dan memahami informasi serta pelayanan kesehatan yang dibutuhkan dalam upaya pengambilan keputusan terkait kesehatan secara tepat. 

Program ini merupakan bentuk tanggung jawab dalam meningkatkan indeks literasi civitas akademika Poltekkes Kemenkes Jakarta II. Program ini melibatkan mahasiswa secara aktif untuk menjadi information exchange, modelling, dan reinforcement peers norms and value (Ghilman, Huebner, dan Furlong, 2009).

EVENT INFO :

  • Start Date:August 31, 2023
  • Start Time:23:00
  • End Date:October 30, 2023
  • End Time:02:00
  • Number of Participants:200
  • Location:Jakarta
  • Website:http://example.com/

FIND THIS EVENT ON :